PERINGATAN DINI BUAT YANG CUCI KARPET

Assalamu’alaikum wr wb, sahabat Loundry semuanya, perkenalkan saya Heru pemilik www.hjkarpet.co.id, kami produsen dan distributor karpet. Hampir setiap waktu selalu ada sahabat sahabat loundry yang datang ke toko kita untuk mencari karpet. Mereka mencari karpet bukan buat dipakai tapi untuk mengganti karpet yang rusak.

Kenapa demikian ?

Banyak temen temen yang tidak memeriksa lebih dulu karpet sebelum di cuci. Karakteristik karpet itu berbeda beda, jadi apabila kita kurang paham makan kita akan mengalami kerugian karena harus mengganti karpet yang baru padahal karpet yang kita cuci mungkin umurnya sudah beberapa tahun dan sudah tidak layak untuk dicuci.

Berikut ada beberapa kriteria karpet yang wajib diketahui teman teman sahabat loundry karpet :

1. Karpet karet

Karpet ini sangat riskan untuk dicuci keras dalam arti digosok karena karpet karet memiliki umur yang tidak terlalu lama, apalagi karpet yang terlalu lama disimpan dalam kondisi kering, digudang yang panas maka karpet ini akan getas/ mudah rontok. Oleh karena itu sebelum mencuci pastikan karpet tidak kaku alias masih lentur karena kalau karpet kondisi kaku maka saat kita bersihkan karetnya akan rontok dan kita harus menggantinya. Jika dijumpai kondisi diatas sebaiknya dikembalikan saja dan karpet tidak layak dicuci karena resikonya besar.

2. Permadani

Karpet jenis ini biasanya menggunakan proses rajut. Klo karpet rajut kebalikan dengan karpet karet. Karpet ini harus disimpan dalam keadaan kering. Meski disimpan lama apabila kondisi kering insyaallah aman dicuci. Yang perlu di edukasi kepada pelanggan mereka diingatkan jangan sampai membungkus plastik karpet dalam keadaan basah/lembab atau kotor. Karena karpet dalam keadaan lembab dibungkus plastik dalam kondisi lama akan berbahaya karena akan membuat benannya menjadi getas/mudah rontok. Karpet yg dalam kondisi kotorpun juga sebaiknya jangan dibungkus plastik dalam waktu yg lama karena kotoran yg melekat pada karpet akan menjadi jamur jika kondisi lembab. Atau jamur yg terbungkus plastik akan menyebabkan lembab pada karpet dan ini menjadikan benang getas/rontok. Bagi sahabat Loundry karpet hal ini perlu diperhatian sekali karena karpet yg dibungkus plastik dalam kondisi lembab dalam jangka panjang akan merusak susunan benang/getas oleh karena itu sebaiknya dicek dulu sebelum dicuci karena akibatnya fatal yaitu karpet robek dan tidak bisa diperbaiki. Buat amannya sebaiknya dikembalikan saja karpet yg kondisi demikian karena resiko untuk menggantinya sangat besar.

3. Karpet handmade/latex

Karpet ini biasanya dipakai untuk masjid, rug dan perkantoran. Karpet jenis ini tidak boleh dicuci basah karena bau latexnya tidak akan hilang bahkan bisa beberapa bulan. Untuk pencucian karpet ini menggunakan sistem semibasah. Ingat karpet jenis ini tidak boleh diguyur air tapi cukup disemprot dan dibersikan kotorannya.

Membersihkan noda karpet

Banyak kita jumpai karpet dengan noda karena jamur, ketumpahan kopi, minyak dan sebagainya. Bagi sahabat semuanya hati hati dalam membersihkan noda pada karpet karena ada beberapa karpet yg tidak boleh pakai sabun tertentu. Pastikan pembesih karpet aman dari perubahan warna pada karpet.

Ok mungkin itu yg bisa kami sampaikan semoga bermanfaat apabila ada kesalahan mohon maaf.

Salam sukses Loundry Indonesia